Idea Factory International akhirnya mengumumkan tanggal rilis untuk “Megadimension Neptunia VII” versi Inggris. Game yang merupakan sekuel dari Hyperdimension Neptunia V ini akan dirilis pada tanggal 2 Februari 2016 untuk PlayStation 4.
Dalam game ini, Gamindustri sedang mengalami krisis karena banyak rumor buruk mengenai para dewi CPU beredar. Hal ini menyebabkan Neptune dan kawan-kawannya khawatir para penduduk akan meminta pemimpinnya diganti, yang artinya Neptune dan lainnya tidak lagi menjadi dewi. Di tengah krisis ini, Neptune dan Nepgear tiba-tiba menghilang dan tiba di dunia yang hampir hancur bernama Zero Dimension. Di sana, dia bertemu dengan dewi CPU terakhir dari dunianya yang bernama Uzume Tennouboshi. Dia tengah sibuk bertarung sendirian melawan Dark CPU.
Megadimension Neptunia VII menghadirkan banyak fitur baru seperti karakter bisa melakukan link up untuk serangan yang lebih kuat, anggota tubuh musuh yang bisa hancur, transformasi NEXT, tiga cerita dalam tiga dunia yang berbeda, dan masih banyak lainnya.
Idea Factory International juga menyiapkan DLC “Original Japanese Voiceover” yang bisa didapatkan dari PlayStation Store secara gratis. DLC tersebut akan dirilis bersamaan dengan rilis game-nya.
Sumber: Gematsu
Post a Comment